AMOXILLIN
Kapsul dan Sirup Kering
KOMPOSISI
Amoxillin 500
Tiap kapsul mengandung amoksisiliin trihidrat setara dengan amoksisilin 500 mg.
Amoxillin Sirup Kering
Setelah dicampur dengan air masak sebagaimana seharusnya ;
Tiap sendok takar (5 ml) sirup mengandung amoxillin trihidrat setara dengan amoksisilin 125 mg.
TINJAUAN UMUM
Amoksisilin adalah turunan dari penisilin semi sintetik dan stabil dalam suasana asam lambung.
Amoksisilin diabsorpsi dengan cepat dan baik pada saluran pencernaan makanan, tidak tergantung adanya makanan.
Amoksisilin diekskresikan dalam bentuk tidak berubah didalam urin . Ekskresi dihambat saat pemberian Amoksisilin bersamaan dengan probenecid, sehingga memperpanjang efek terapi.
Amoksisilinaktif terhadap organisme gram positif dan gram negatif.
INDIKASI
Infeksi yang disebabkan oleh strain-strain bakteri yang peka :
- Infeksi kulit dan jaringan lunak : staphylococcus sp. bukan penghasil penisilinase, streptococcus sp., E. coli.
- Infeksi saluran pernapasan : Hemophilus influinzae, Streptococcus sp. termasuk Streptococcus pneumoniae, Stapylococcus sp. bukan penghasil penisilinase, E. coli.
- Infeksi saluran genitourinaria : E.coli, P. mirabilis, dan Streptococcus faecalis.
- Gonore : N. gonorrhoeae (bukan penghasil penisilinase).
Penderita yang hipersensitif atau mempunyai riwayat hipersensitif terhadap antibiotik beta laktam ( penisilin, sefalosporin).
PERINGATAN DAN PERHATIAN
- Hati-hati pemberian obat ini pada penderita leukimia limphatik, karena dapat menimbulkan reaksi hipersensitivitas berupa ruam kulit.
- Dapat menyebabkan terjadinya kolitis yang berat.
- Sebelum pengobataan dengan amoksisilin harus dilakukan pemeriksaan reaksi kepekaan terhadap penisilin.
- Amoksisilin harus digunakan dengan hati-hati pada wanita hamil dan menyusui.
- Pengobatab dengan amoksisilin dalam jangka waktu lama harus disertai dengan pemeriksaan terhadap fungsi hati, ginjal dan darah.
- Dapat menimbulkan super infeksi (biasanya penyebabnya Enterobacterium, Pseudomonas, Staphylococcus aureus, Candida ). Bila terjadi hal tersebut, hentikan pengonbatan dan diberikan alternatif lain.
- Untuk penderita dengan gagal fungsi ginjal , harus dimonitor kadarnya didalam plasma dan urin serta perlu dilakukan penyesuaian dosis.
- Amoksisilin oral tidak untuk pengobatan meningitis atau infeksi pada tulang sendi karena amoksisilin oral tidak menembus kedalam cairan serebrospinal atau sinovial.
- Dewasa dan anak-anak dengan berat badan > 20 kg : 250-500 mg tiap 8 jam .
- Anak-anak dengan berat badan < 20 kg : 20-40 mg/kg BB sehari dalam dosis terbagi tiap 8 jam.
- Untuk penderita dengan gangguan ginjal , perlu dilakukan pengurangan dosis. Pada penderita yangmenerima dialisa peritoneal, dosis maksimum yang dianjurkan 500 mg/hari.
- Gonokokus uretritis : amoksisilin 3 g sebagai dosis tunggal.
- Reaksi kepekaan seperti erythematous maculopapular rashes, urtikaria, Serum sickness.
- Reaksi kepekaan yang serius dan fatal adalah reaksi anafilaksis terutama terjadi pada penderita yang hipersensitif terhadap penisilin.
- Gangguan saluran pencernaan seperti mual,muntah, dan diare.
- Reaksi-reaksi hematologi ( biasanya bersifat reversibel).
- Probenecid dapat meningkatkan dan memperpanjang kadar amoksisilin dalam darah.
- Penggunaan bersamaan alopurinol dapat menyebabkan peningkatan terjadinya reaksi kulit.
1. Botol dibalik dan dikocok agar serbuk terlepas dan tidak bergumpal.
2. Buka tutup botol dan tuangkan air masak/suling sedikit demi sedikit sambil dikocok hingga campurannya merata.
3. Tambahkan air sampai tanda batas lalu kocok lagi.
Setelah dilarutkan, sirup disimpan ditempat sejuk ( sebaiknya dalam lemari es tetapi jangan dalam freezer). Setelah dilarutkan, sirup harus digunakan dalam 7 hari . kocok dahulu sebelum diminum. Batas kadaluarsa adalah untuk serbuk kering.
KEMASAN & Kisaran Harga
Amoxillin 500
Dus berisi 10 strip @ 10 kapsul / No.Reg. DKL8821607801A1 / Het : Rp. 18.763
Amoxillin Sirup Kering
Botol berisi bubuk untuk dicampur dengan air masak menjadi netto 60 ml sirup.
No.Reg. DKL7621629538A1 / Het : Rp. 17.188
HARUS DENGAN RESEP DOKTER
Simpan pada (25-30)ºC
Diproduksi Oleh :
PT PRAFA
Citeurep, Bogor- Indonesia
Untuk :
PHAROS
Jakarta-Indonesia
0 Response to "AMOXILLIN ANTIBIOTIK"
Posting Komentar